Fore Coffee Luncurkan ‘Discover The Unseen’ bersama 9 Barista Ahli dan Soroti Inisiatif Keberlanjutan di World of Coffee 2025

Fore Coffee, jaringan kedai kopi lokal, siap meramaikan panggung World of Coffee 2025 pada 15-17 Mei di Jakarta Convention Center. Tahun ini, Fore Coffee akan menyoroti 4 misi utamanya: inovasi produk, pemberdayaan barista, inisiatif berkelanjutan, serta membawa kekayaan budaya ngopi Indonesia ke ranah Internasional.

Dalam misinya untuk memberdayakan barista di penjuru Indonesia, Fore Coffee, melalui inisiatifnya yang berjudul “Discover the Unseen,” memberikan kesempatan bagi talenta-talenta kopi Indonesia yang mungkin belum banyak dikenal. Bekerjasama dengan Chief of Coffee Innovation Fore Coffee Mikael Jasin, para barista ‘tersembunyi’ dari berbagai daerah akan berkolaborasi dengan juara-juara kompetisi Fore Grind Master. Melalui peragaan langsung dan sesi interaktif, para seniman kopi ini akan membagikan metode pembuatan kopi andalan mereka, kisah mereka, serta kearifan lokal yang mempengaruhi cara mereka menciptakan kreasi kopi mereka.

“Saya berdedikasi untuk terus mengayomi para barista, baik pemenang kompetisi maupun grass-roots, untuk menciptakan sebuah komunitas yang dapat menuangkan jiwa Indonesia ke dalam secangkir kopi,” ujar Mikael Jasin. “Misi saya sebagai Chief of Coffee Innovation terikat kuat dengan pemberdayaan barista. Ini tentunya dapat terus mendorong kreativitas, inovasi, dan keinginan untuk mengembangkan budaya ngopi kita.”

Setiap barista dalam inisiatif ini diberikan kesempatan untuk menunjukkan kreativitas mereka melalui karya andalan original mereka, yang dibuat menggunakan biji kopi yang dapat memperlihatkan keunikan dan latar belakang kreasi mereka. Di sini, mereka tidak hanya berbagi mengenai teknis pembuatan, namun juga cerita dan tradisi ngopi lokal mereka. Selain kreasi original ini, para barista juga menyajikan kopi manual brew menggunakan biji kopi specialty terbaru yang kini tersedia di Fore Experience di Panglima Polim, Jakarta Selatan.

Lini produk biji kopi specialty ini terdiri dari 4 varietas single origin yang dipilih karena rasa dan asalnya yang menarik: Blueberry Blast (Melbourne Royal Bronze Medal), Bali Kintamani (AVPA Silver Medal), Flores Manggarai, and Gunung Cikuray (AVPA Silver Medal). Keempat biji kopi ini mewakilkan keragaman dan kekayaan rasa yang dapat ditemukan di berbagai wilayah penghasil kopi di Indonesia, menunjukkan warisan budaya ngopi di Indonesia.

Sustainability tetap menjadi salah satu fokus utama Fore Coffee, dan komitmen ini diusung ke World of Coffee 2025. Dengan tema “Behind the Booth: Sustainability Story from Waste to Worth”, Fore Coffee berkolaborasi dengan Setali Indonesia. Kolaborasi ini terwujud dalam desain booth Fore Coffee yang unik, yang terbuat dari 15 kg limbah tekstil, termasuk kantong spunbond bekas Fore Coffee yang dikumpulkan dari pelanggan, sebagai bagian dari campaign #FOREsponsible. Desain ini menjadi bukti komitmen Fore terhadap praktik bisnis yang bertanggung jawab terhadap lingkungan, dan menunjukkan bagaimana ekonomi sirkular dapat mengubah polutan menjadi instalasi yang bermakna dan menarik perhatian.

Showcase Fore kali ini berpusat pada karya yang berjudul “Aruna Tanah Rekah Ruah (A Tree of Light),” yang menceritakan perjalanan biji kopi, mulai dari benih hingga menjadi karya cipta kreasi, menyatukan rasa syukur, kebahagiaan, dan tujuan bersama.

“Saya bangga dapat menjadi bagian dari World of Coffee 2025 bersama Fore Coffee,” ujar Zevanya Lovise, salah satu barista di “Discover the Unseen”. “Pengalaman ini mengingatkan ketika saya pertama kali jatuh cinta dengan kopi dan prosesnya. Karena cerita, berbagai orang, dan berbagai hubungan yang tercipta. Berada di sini memberikan saya lebih dari hanya kesempatan untuk tumbuh, namun juga berbagi cerita perjalanan saya, dan memperlihatkan kalau kami semua dapat berbagi sesuatu pada semua.”

Kehadiran Fore Coffee di World of Coffee 2025 diharapkan tidak hanya akan memperkenalkan inovasi dan produk mereka, tetapi juga mengangkat potensi barista Indonesia dan menginspirasi praktik keberlanjutan di industri kopi global.

Fore Coffee
Share
This

Post a comment